Gejala Rem Mobil Perlu Pemeriksaan
Seperti pada komponen mobil lainnya, komponen rem juga memiliki masa pakai tertentu dan perlu diganti secara berkala. Rem juga perlu diservis secara rutin untuk memastikan kinerja yang aman dan menghindari kecelakaan.
Berikut beberapa tanda peringatan pada sistem rem yang tidak aman, agar segera diperbaiki. Yuk simak bersama.
1. Lampu indkator rem menyala
Ini adalah salah satu masalah umum yang menunjukkan bahwa rem perlu pemeriksaan. Namun demikian, itu mungkin merupakan tanda peringatan yang menandakan masalah serius.
Ada dua lampu rem di dashboard, satu untuk ABS (Anti Lock Brake System) dan yang satu lagi untuk mengetahui level cairan minyak rem. Segera lakukan pemeriksaan jika diantara kedua lampu tersebut menyala pada kondisi abnormal.
2. Pedal rem terasa ringan
Salah satu tanda paling umum dari rem yang tidak aman adalah ketika kita menekan pedal rem terasa sangat berbeda dengan kondisi normal (terasa sangat ringan ketika ditekan). Normalnya, pedal harus dalam keadaan kokoh pada saat ditekan.
Jika ini terjadi, bisa jadi ada masalah pada sistem hidrolik seperti master silinder atau kerusakan pada setiap persambungan. Periksalah kaliper dari kerusakan, silinder roda dan bisa jadi ada udara dalam sistem hidrolik.
3. Pedal rem terasa berat
Sebaliknya, jika kondisi pedal sulit saat ditekan karena terlalu keras, ini juga bukan kabar baik. Untuk membantu penekanan pedal rem, pada mobil dilengkapi dengan booster yang membantu pengemudi untuk menekan pedal.
Jika ini terjadi, bisa jadi masalah tersebut timbul dari kerusakan pada booster. Kamu harus memastikan bahwa kerusakan ini terjadi akibat booster yang rusak seperti kebocoran, atau mekanisme kerjanya yang terhambat.
Disisi lain, sistem vakum juga dapat menimbulkan masalah karena pipanya yang tersumbat atau retak.
4. Rem mengeluarkan bunyi tidak normal
Rem mobil kamu akan memberikan peringatan tentang adanya masalah dengan berbagai jenis suara yang ditimbulkan. Itu akan menjadi salah satu tanda paling umum dari rem yang tidak aman.
Sepatu rem yang sudah tipis atau bantalan cenderung menjadi penyebab timbulnya suara tersebut. Seperti bunyi memekik, menggiling, melengking atau jenis suara tidak normal yang mengganggu telinga kamu.
Jika kamu tidak segera memperbaiki kerusakan ini, maka bersiaplah untuk mengeluarkan biaya perbaikan yang besar karena akibat kerusakan yang semakin parah jika dibiarkan.