Powerbank Hingga Kamera Jadi Barang Wajib Saat Mudik

icon 3 May 2022
icon Admin

Saat ini, banyak warga masyarakat yang sudah atau sedang dalam perjalanan pulang ke kampung halaman untuk merayakan hari lebaran.

Namun, tak hanya umat Islam yang merayakan Hari Raya Idul Fitri, mereka yang tidak merayakannya pun turut memanfaatkan momentum libur panjang untuk berlibur.

Nah, beberapa barang berikut wajib kamu bawa saat melakukan perjalanan mudik. Yuk simak bersama.

        1. Powerbank

Benda ini menjadi salah satu yang paling wajib dibawa dalam perjalanan jarak jauh. Apalagi jika jalur yang dilewati rawan macet. Pada saat seperti itu, ponsel kerap dijadikan benda yang bisa mengusir kebosanan.

Penggunaan ponsel dengan intensitas tinggi akan membuat baterai cepat habis. Oleh karena itu, powerbank sangat dibutuhkan untuk mengisi daya ponsel saat dibutuhkan.

        2. Headset

Mendengarkan musik atau menonton video bisa menjadi cara lain untuk mengusir kebosanan dalam perjalanan mudik. Pilihan headset amat menentukan tingkat kepuasan karena akan berpengaruh terhadap kualitas suara.

        3. Speaker

Mendengarkan musik tak harus melalui headset. Kamu bisa memilih menggunakan speaker agar musik yang didengarkan bisa didengar oleh orang di dalam mobil. Nah, pastikan speaker di mobilmu bisa menghasilkan kualitas suara yang jernih dan baik.

Jika tidak, kamu juga bisa memilih opsi membawa bluetooth speaker. Jangan lupa siapkan daftar lagu favorit untuk menemani perjalananmu.

        4. Kamera

Mengabadikan momen bersama keluarga atau kerabat juga menjadi satu hal yang tak boleh dilupakan. Selain mengandalkan kamera ponsel, kamera mirrorless juga bisa menjadi pilihan karena praktis dan memiliki kualitas gambar layaknya kamera profesional.

Namun, kamu juga bisa memilih jenis kamera lainnya untuk menambah keseruan, seperti action camera atau polaroid.

Jadi selain barang wajib seperti perbekalan ataupun cadangan cairan untuk kendaraan, barang-barang diatas wajib kamu bawa untuk menambah keseruan perjalanan mudik.