Ini Alasan Kenapa Mobil Suzuki Terkenal Compact dan Padat

icon 25 April 2024
icon Admin

Jika diperhatikan Suzuki cenderung merilis mobil dengan desain yang berbentuk kotak atau boxy. Hal ini merupakan ciri khas tersendiri yang membuat mobil-mobil keluaran Suzuki justru tampak unik dan menarik. 

Desain yang cenderung berbentuk kotak tersebut membuat tampilan mobil-mobil Suzuki jadi tampak compact. Tidak terlalu banyak aksen yang ditambahkan khususnya pada bagian eksterior mobil.

mobil suzuki compact

Menariknya lagi, desain boxy ini tidak tampak membosankan. Suzuki bisa menghadirkan mobil dengan desain fisik boxy yang menarik dan justru bisa terlihat jauh lebih simple untuk dipakai berkendara. 

  • Ukuran Kabin yang Efisien

Alasan lain yang membuat mobil Suzuki terlihat compact adalah ukuran kabinnya tidak terlalu luas.Suzuki berusaha untuk menghadirkan mobil dengan ukuran kabin yang efisien.